Friday, 19-04-2024 11:03:58 pm
Home » Hukrim » Penertiban Warung Remang Remang Menjelang Bulan Suci Ramadhan

Penertiban Warung Remang Remang Menjelang Bulan Suci Ramadhan

(1062 Views) May 20, 2017 8:15 am | Published by | No comment
Suarapatinews. Pati – Sabtu tgl (20/05) dalam menyambut bulan suci Ramadhan jajaran Muspika Kecamatan Juana Kabupaten Pati melaksanakan penertiban warung remang – remang di belakang ruko indah (BRI) ruko congyok yang masuk wilayah Desa Karang Rejo Kecamatan Juana Kabupaten Pati yang disinyalir untuk tempat transaksi seks dan prostitusi maupun minuman keras.
IMG-20170520-WA0029
Kegiatan penertiban tempat tersebut di pimpin langsung camat Juana Bapak Teguh Widyadmoko APĀ  beserta jajarannya. Dalam penertiban tersebut telah berhasil membongkar dan membakar 5 lima bilik kamar milik Bapak Suyoto warga Desa Karang Rejo kecamatan Juana kabupaten Pati, kemudian selanjutnya membongkar 3 (tiga) bilik kamar milik Bapak Supriyadi warga Desa Karang Rejo Kecamatan Juana serta 2 (dua) bilik kamar milik Bapak Parlan warga Desa Growong Kidul.
Saat awak media mewawancarai salah satu pemilik warung remang- remang Bapak Parlan dia mengatakan bahwa warung tersebut sudah berdiri sejak lama bahkan hampir belasan tahun. Dia juga siap menutup warung tersebut saat menjelang bulan suci Ramadhan apabila dari pihak berwajib dan pemerintah setempat memerintahkan.
Camat Juana menghimbau supaya semua warung remang-remang tersebut agar mematuhi agenda pernyataan yang mereka tanda tangani, tapi kenyataannya sampai sekarang masih melanggar dan masih banyak wanita-wanita serta penjualan miras merebak di wilayah tersebut.
Untuk agenda penutupan wilayah tersebut masih di koordinasikan dengan instansi atau dinas-dinas terkait. Harapannya warga masyarakat supaya wilayah Kecamatan Juana terbebas dari tempat prostitusi ataupun peredaran miras. ($.git0)

Published by

Categorised in:

No comment for Penertiban Warung Remang Remang Menjelang Bulan Suci Ramadhan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *