Friday, 19-04-2024 12:11:08 am
Home » Kabar Desa » Teh Rambul Yang Multi Khasiat Asli Buatan Tim KKN Desa Jembulwunut

Teh Rambul Yang Multi Khasiat Asli Buatan Tim KKN Desa Jembulwunut

(779 Views) February 15, 2019 1:35 am | Published by | No comment

Suarapatinews. Pati – Telah diadakan expo dari tim KKN Undip Kecamatan Gunungwungkal Pati. Expo kali ini diadakan di aula kecamatan Gunungwungkal dengan tema kebudayaan dan kesenian expo kali ini tidak hanya menampilkan produk dari mahasiswa tapi juga penampilan kesenian dari beberapa desa juga UMKM yang merupakan potensi daerah, Kamis tgl (14/02/19).

Bupati Haryanto ; Teh Rambul bisa menjadi solusi dan alternatif minuman kesehatan.

Kegiatan expo kali ini dihadiri oleh  Bupati Pati H. Haryanto Tim KKN Undip Desa Jembulwunut menampilkan program unggulan “teh rambul”, teh ini adalah produk original buatan mahasiswa tim KKN Undip Semarang.



Untuk pembuatannya diawali dengan pemilihan kulit rambutan yang bagus, lalu cuci bersih kulit rambutan, setelah itu iris tipis kulit rambutan, diakhiri dengan dijemur dibawah terik matahari 3-5 hari.

Teh rambul ini berkhasiat untuk menurunkan kolesterol, mengobati diare, disentri, demam, menangkal radikal bebas. Produk ini mendapatkan respon positif dari masyarakat.

Selain teh rambul, tim KKN Undip Desa Jembulwunut juga menampilkan berbagai produk hasil lainnya, seperti “HAI KADES”. “hai kades” merupakan sebuah inovasi atau aplikasi dari tim KKN Undip Jembulwunut untuk menyampaikan pengaduan ke perangkat desa.

Cara kerja dari “HAI KADES” adalah dengan warga menyiapkan keluhan/pengaduan, kirim pengaduan kepada perangkat desa, lalu saran / keluhan nantinya akan ditampung dulu sebelum ditindaklanjuti.

“Bagaimanapun juga KKN akan berdampak baik bagi masyarakat terlebih dalam hal pemberdayaan, administrasi desa, inovasi dan lain sebagainya”, imbuh Bupati.

Bupati Haryanto menambahkan bahwa pihaknya juga akan berupaya untuk melakukan pembinaan bagi masyarakat yang memiliki UMKM lewat Forum UMKM Pati.

“Diharapkan, dengan wadah ini masyarakat bisa bersinergi untuk meningkatkan produksi agar pemasarannya lebih luas, baik produk makanan, minuman atau kerajinan batik juga lainnya dapat bersaing di pasar internasional”, lanjutnya. (Kevin)

Published by

Categorised in:

No comment for Teh Rambul Yang Multi Khasiat Asli Buatan Tim KKN Desa Jembulwunut

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *