Saturday, 20-04-2024 07:49:06 am
Home » Kabar Desa » LP2M UIN Walisongo lakukan Peresmian Program Unggulan KKN Smart Irrigation di Ngemplak Kidul, Pati

LP2M UIN Walisongo lakukan Peresmian Program Unggulan KKN Smart Irrigation di Ngemplak Kidul, Pati

(474 Views) November 15, 2020 7:29 am | Published by | No comment

Suarapatinews. PATI – Tim Kuliah Kerja Nyata Reguler Dari Rumah (KKN RDR) ke-75 UIN Walisongo Semarang kelompok 11 adakan acara peresmian program unggulan smart irrigation di BUMDes Kusuma Abadi Ngemplak Kidul, Margoyoso, Pati pada Sabtu (14/11)

KKN RDR resmikan program smart irrigation.

Acara tersebut dihadiri oleh ketua beserta tim Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) UIN Walisongo Semarang, Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) kelompok 11, Kepala Desa Ngemplak Kidul beserta jajarannya, pengelola BUMDes Kusuma Abadi dan tamu undangan.



Gufron, koordinator kelompok 11 mengungkapkan, “Acara peresmian program unggulan ini merupakan tahap akhir dari realisasi pengembangan Smart Irrigation oleh kelompok 11 KKN RDR-75 UIN Walisongo di BUMDes Kusuma Abadi Ngemplak kidul. Program ini sebelumnya sudah ditinjau oleh pihak LP2M UIN Walisongo pada Sabtu (07/11).” Paparnya

Gufron melanjutkan, “Alhamdulillah saya sangat bersyukur karena program unggulan pengembangan Smart Irrigation ini telah mendapat apresiasi dari berbagai pihak, khususnya dari pihak desa dan UIN Walisongo Semarang.

Selain itu, juga sudah ada warga yang terinspirasi dengan pengembangan Smart Irrigation ini dan kemudian menerapkan sistem Smart Irrigation di lahan miliknya.

Harapan saya semoga program unggulan kami ini membawa keberkahan.” Tambahnya.

H. Kunowo, S.Pd.I, Kepala desa Ngemplak Kidul dalam sambutannya menyampaikan apresiasinya terhadap kelompok 11 dan LP2M UIN Walisongo Semarang yang telah mengadakan program unggulan pengembangan smart irrigation di desa Ngemplak Kidul.

“Saya sangat berterimakasih kepada tim KKN kelompok 11 yang telah menjadikan desa kami sebagai obyek program unggulan pengembangan smart irrigation.”

Mahdaniyal Hasanah Nuriyyatiningrum, M.SI selaku Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) kelompok 11 dalam sambutannya memaparkan kelebihan teknologi smart irrigation.

“Tidak berlebihan kiranya jika saya menyebut teknologi di sini dengan Japan van Java, teknologi kun fayakun karena hanya dengan mengucapkan oke google nyalakan air, maka seketika tanaman disini langsung basah atau hanya dengan kontrol dari rumahpun bisa, sehingga pemilik lahan tidak perlu lagi melakukan penyiraman secara manual dengan repot membawa selang mendatangi lahan petak per petak.

Teknologi ini cocok sekali dengan social distancing di era pandemi ini dimana sebisa mungkin mengurangi intensitas keluar rumah jika memang betul-betul tidak perlu.”

Acara peresmian tersebut berjalan dengan memenuhi protokol kesehatan dan dibagikan pula souvenir berupa masker untuk para tamu undangan. (Zulfa Fitriana)

Published by

Categorised in:

No comment for LP2M UIN Walisongo lakukan Peresmian Program Unggulan KKN Smart Irrigation di Ngemplak Kidul, Pati

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *