Suarapatinews. Pesisir Barat Lampung – Rita Sopia salah satu Mahasiswa KKN RDR-75 Uin Walisongo Semarang melakukan penanaman TOGA (tanaman Obat Keluarga) sebagai upaya meningkatkan kesehatan warga pada masa pandemi Covid-19 di desa Sukanegara kabupaten Pesisir Barat Lampung, Minggu tgl (14/11/20)

Di tengah pandemi ini Banyak warga yang rentan terhadap penyakit, terlebih kurangnya pendapatan untuk membeli obat dengan harga yang cukup mahal sering kali membuat warga membiarkan penyakit tersebut, oleh karena itu kita harus pintar-pintar dalam menjaga daya tahan tubuh atau imun tubuh kita.
Untuk meningkatkan Imun tubuh dapat dilakukan dengan cara makan dan minum yang bergizi selain itu juga dapat dibantu dengan mengkonsumsi Rempah-rempahan sebagai obat alami/ Tradisional.
Kegiatan ini dimulai hari sabtu pada tanggal 14 November pukul 09.00.WIB di perkarangan Rumah Pengabdian, sebelum Menanam Toga saya Mencampurkan tanah dengan pupuk Kompos terlebih dahulu baru Memasukan bibit Jahe, Temulawak, dan yang lainnya ke dalam polybag yang sudah diisi tanah, Kegiatan ini berakhir sekitar pukul 11.00 WIB dengan bantuan beberapa warga bibit pun berhasil di tanam, setelah ditanam semua bibit disiram.
Tanaman Toga (Tanaman Obat Keluarga) diharapkan dapat membantu warga setempat agar lebih peduli terhadap Kesehatan, Penanaman Tanaman TOGA sendiri cukup mudah, ramah lingkungan dan tidak memerlukan lahan serta biaya yang besar.
“Dengan adanya Tanaman obat ini semoga dapat Bermanfaat untuk warga sekitar sebagai Apotek hidup pengobatan alami tradisional untuk keluarga” ujar Rita salah satu Mahasiswa KKN RDR -75 Uin Walisongo Semarang. (Rita Sopia)