Tradisi Jalan Sehat Menyambut Bulan Suci Ramadhan

by -15 Views
banner 468x60

Suarapatinews. Pati – Kegembiraan terlihat dilapangan waduk Jomblang Lengkong kecamatan Batangan Kabupaten Pati sejak pagi hari. Berbagai kostum warna-warnipun tampak tumpah ruah dalam gelaran jalan sehat yang diselenggarakan oleh peserta KKN STAIN Kudus Tahun 2017 Posko 32 Desa Lengkong yang dibantu oleh Komunitas Karang Taruna “Bina Mudika” Lengkong.

IMG-20170522-WA0006

banner 336x280

Ratusan warga berbondon bondong menuju lapangan tersebut dengan tujuan untuk mengikuti dan memeriahkan kegiatan jalan sehat dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional serta memperingati datangnya bulan suci ramadhan.

Semangat yang menggebu-gebu kian terlihat diwajah para peserta jalan sehat, mulai dari anak-anak dewasa hingga para orangtua. Begitupun dengan semangat para perangkat desa yang sudah berkenan mengikuti dan memeriahkan kegiatan jalan sehat ini. Begitu sangat bahagianya para peserta KKN atas partisipasi serta antusias dari para warga dan masyarakat. Karena berkat hadirnya beliau-beliau kegiatan bisa lebih meriah lagi.

Minggu, tgl (21/05) tepat pukul 06.00 WIB lapangan waduk Jomblang telah dipadati para warga untuk mengikuti kegiatan jalan sehat yang sebelumnya diisi dengan kegiatan senam Indonesia Sehat secara bersamaan yang diinstrukturi oleh saudara Amir saudari wahyu dan serta saudari Ayuk. Usai senam panitia jalan sehat (KKN Lengkong) memberikan kesempatan kepada Bapak Yashadi, Ama.Pd. untuk memberikan sambutan singkat mengenai kegiatan jalan sehat ini.

Dalam sambutannya bapak Kades mengatakan bahwa tradisi ini harus terus dijaga kelestariannya, masyarakat dan seluruh warga Desa Lengkong bisa mengambil pelajaran semangat akan kebersamaan ini. Bahwa puasa akan kita jalani sebentar lagi sebagai bentuk wujud syukur kita, atas segala nikmatNya selama ini.

Untuk memudahkan peserta, panitia memutuskan start dan finish berada dilapangan waduk Jomblang Desa Lengkong” ujar Burhan selaku kordes Lengkong. Kapolsek  Kecamatan Batangan juga ikut berpartisipasi aktif dalam kegiatan jalan sehat ini, yakni ikut membantu dalam pengamanan kegiatan hingga selesai.

Terdapat kurang lebihnya 150 dorprize yang salah satunya yaitu Kipas angin, Dispenser, Kompor Gas, Tremos air serta masih banyak dorprize-dorprize lainnya.

Namun sayangnya, peserta yang hadir tidak sesuai harapan dari panitia. Sehingga banyak sekali kupon yang tidak terpakai (Keluh Vivi). Tapi tak mengapa, hal tersebut tidak mengurangi kemeriahan kegiatan jalan sehat ini” Tambah Vivi.

IMG-20170522-WA0008

Menurut salah seorang warga lengkong, KKN tahun ini merupakan KKN yang paling sukses dan paling banyak program-program yang dilaksanakan serta begitu ramahnya para peserta KKN sehingga warga merasa bahwa mahasiswa KKN STAIN Kudus merupakan bentuk figure yang mampu dijadikan tauladan untuk warga lengkong pada khususnya. (Vivi)

banner 336x280

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.